Sabtu, 12 Oktober 2013

SEJARAH PERUSAHAN SAMSUNG DAN PERKEMBANGAN HANDPONE SAMSUNG

NAMA  : DENIS FIRMANSYAH

NPM     : 28211306

KELAS : 3EB26



Samsung Sebenarnya adalah perusahaan pembuat perangkat elektronika terbesar di dunia, dan berkantor pusat di Seocho Samsung Town di Seoul, Korea Selatan .
Perusahaan ini adalah perusahaan Korea Selatan yang terbesar dan merupakan ikon dari Samsung Group, yang merupakan konglomerasi terbesar di Korea Selatan.

Samsung Electronics adalah pemimpin pangsa pasar di dunia untuk lebih dari 60 produk, diantaranya adalah :
* Semikonduktor
o DRAM
o SDRAM
o Flash Memory
o Hard Drive

* Penampil Digital
o LCD
o Plasma
o OLED

* Perangkat elektronik
o TV
o Pemutar DVD
o Pemutar Blu-ray
o Home cinema
o set-top box
o Proyektor

* Perangkat bergerak
o Handphone
o Pemutar MP3
o Kamera Digital
o Camcorder

* Perangkat komputer
o Monitor
o Laptop
o UMPC
o Drive CD dan DVD
o Printer laser
o Faksimil

* Perangkat rumah tangga
o Kulkas
o Mesin cuci
o Microwave
o Oven
o Penyedot debu
o Pendingin ruangan.

SAMSUNG memulai sejarahnya pada tahun 1938 awalnya sebagai perusahan trading, mengirimkan ikan kering dan buah-buahan ke Manchuria yang dikuasai Jepang.
Pendirinya, Lee Byung-Chul. 
Lee Byung-Chul adalah anak dari keluarga tuan tanah kaya yang menggunakan warisan untuk membuka pabrik beras untuk usaha pertamanya.
Usaha yang tidak terutama sukses jadi ia mendirikan bisnis angkutan truk di Daegu pada tanggal 1 Maret 1938, yang bernama Cheil, pendahulu untuk Samsung.

Lee Byung-Chul berkunjung secara rutin ke Tokyo untuk mempelajari taktik manajemen Jepang, dan dia menghabiskan 80% waktunya untuk merekrut orang dan mengembangkan orang-orang yang berpotensi.

Setelah PD II dan Perang Korea, Samsung mendapatkan keuntungan dari program pembangunan kembali Korea dari pemerintah, dan di bawah kepemimpinan Lee, Samsung segera melebarkan usaha ke bidang pembuatan kapal, petrokimia dan pesawat terbang.
Samsung memiliki lusinan bisnis berbeda seperti, semikonduktor (disini Samsung melakukan investasi besar-besaran khususnya chip-chip memory, yang penting untuk kebanyakan alat elektronik), layanan keuangan, jam, bahkan sebuah tim bisbol.
Samsung Elektronik merupakan divisi yang paling besar.

Tahun 1987 Lee Byung-Chul meninggal, dan perusahaan Samsung jatuh ketangan putranya Lee Kun-Hee.
Lee Kun-Hee saat ini merupakan orang terkaya di Korea, dengan aset sekitar 3,4 milliar US$
Di tangan Lee Kun-Hee Samsung Samsung menjadi salah satu penyumbang ekspor terbesar korea yang menyumbang 20 persen ekspor Korea.
Lee Kun-Hee berencana mewariskan perusahaan Samsung pada Putranya Lee Jae Yong


Pertama Kali Samsung Mengeluarkan Handphone

Baru pada Dekade 90'an,
Samsung Group Mengeluarkan Mobile Phone...
berawal mengikuti perkembangan jaman, Samsung Group mengeluarkan Produk Mobile Phone (handphone) yang ternyata LUmayan menarik Pasar Dunia.

Hingga pada Tahun 1993 Samsung mengembangkan Ponsel Ringan SCH-800 GSM, serta tersedia Jaringan CDMA.
Ditahun - tahun berikutnya, Samsung Group mengembangkan kembali Ponsel Pintar dan Gabungan Mp3 Player yaitu menjelang abad ke- 20.

UNtuk saat ini, Samsung didedikasikan untuk Industri 3G, membuat Video, kamera, serta desain minimalis sesuai permintaan Pasar.

Meski mengalami pertumbuhan yang lumayan meyakinkan,
tapi Mobile Phone Samsung masih kalah dari Pesaing Nomor Satu Merk Nokia.

Samsung saat ini dikenal sebagai produsen handphone Android terbesar di dunia. Bahkan popularitas handphone Samsung pun mengalahkan Apple iPhone. Namun, perjalanan Samsung untuk menjadi produsen smartphone terbesar di dunia cukup lama.
Awal kesuksesan Samsung di dunia smartphone dimulai pada bulan 27 April 2009. Saat itu, Samsung meluncurkan handphone Android pertamanya, yakni Samsung i7500. Handphone ini menawarkan layar sentuh AMOLED berukuran 3.2 inci. OS yang digunakan pada handphone ini adalah OS Android Cupcake 1.5.
Selanjutnya, keberhasilan Samsung dalam platform Android dimulai dengan peluncuran Samsung Galaxy S. Handphone ini diluncurkan oleh Samsung pada Maret 2010. Dan, tingkat penjualan handphone inipun cukup tinggi. Pada Januari 2011, Samsung berhasil menjual handphone ini sebanyak 10 juta unit.
Keberhasilan tersebut pun merembet pada suksesor dari Galaxy S. Di antaranya adalah Samsung Galaxy S II dan Samsung Galaxy S III. Tak hanya itu, beberapa handphone Galaxy lainnya pun memperoleh sambutan tinggi di pasaran. Di antaranya adalah Samsung Galaxy Mini, Samsung Galaxy Young serta Samsung Galaxy Note.
Sebenarnya, Samsung mengembangkan sebuah sistem operasi sendiri yang disebutnya sebagai OS Bada. Penamaan OS tersebut pun diambil oleh Samsung dari bahasa Korea yang memiliki arti lautan.
Pada April 2010, Samsung meluncurkan handphone pintar berbasis OS Bada pertamanya, yakni Samsung Wave S8500. Handphone ini menggunakan prosesor single core 1GHz dengan GPU PowerVR SGX 540. Pada bagian layar, handphone ini dilengkapi dengan layar Super AMOLED berukuran 3.3 inci serta kemampuan untuk merekam video HD 720p. Handphone inipun mampu terjual sebanyak 1 juta unit dalam empat minggu pertamanya.

Namun, seiring dengan tingkat penjualan yang kurang baik, Samsung akhirnya mengumumkan bahwa mereka tidak akan melanjutkan pengembangan OS Bada. Merekapun beralih untuk mengembangkan handphone dengan OS Tizen yang menurut rencana akan diluncurkan pada tahun 2013.
Selain itu, Samsung juga memiliki handphone pintar lainnya yang menggunakan OS Windows Phone 7. Dan, handphone Windows Phone pertama yang diluncurkan oleh Samsung adalah Samsung Omnia 7. Namun tingkat penjualan handphone ini masih belum bisa menyaingi tingkat penjualan Samsung Galax


PERKEMBANGAN ANDROID

Android adalah sistem operasi untuk ponsel pintar layaknya iOS untuk iPhone. Android dikembangkan oleh Google dan muncul untuk pertama kalinya di tahun 2007 dengan ponsel pertamanya adalah G1 T-Mobile

Google merilis Android sebagai sistem operasi open source di bawah naungan dari Open Handset Alliance. Ini menyebabkan Android menjadi sistem operasi yang sangat cepat, kuat, dan memiliki tampilan antarmuka yang menarik dan dikemas dengan banyak pilihan dan fleksibilitas. Artinya pengembang aplikasi dapat dengan mudah menanamkan aplikasi buatannya di Android. Sebagai tambahan, Android menggunakan sistem operasi dasar Linux.

Apa Kelemahan Android

Android saat ini belum memiliki media resmi untuk melakukan sinkronisasi dari gadget ke komputer Anda. Tidak seperti iOS yang memiliki iTunes untuk melakukan sinkronisasi musik dan video untuk gadget dan komputer Anda.

Memiliki Pasar Pribadi

Pasar di sini bukan berarti sebuah tempat berjualan sayuran atau daging seperti di kehidupan sehari-hari. Pasar di sini berarti adalah sebuah wadah untuk menampung aplikasi yang sudah dikembangkan oleh para pengembang, yang disebut dengan Play Store. Para pengguna Android dapat mengunduh aplikasi dari Play Store, baik itu aplikasi berbayar atau pun berbayar. Jumlah aplikasi Android saat ini sudah mencapai lebih dari 250 ribu aplikasi. Jumlahaplikasi ini terus bertambah dengan semakin banyaknya pengembang yang ikut mengembangkan aplikasi untuk Android.
Android Memiliki Pertumbuhan Tercepat
Sistem Operasi Android tumbuh dengan cepat.

Sistem Operasi Android Menggunakan Nama Makanan

Jika Anda perhatikan, nama sistem operasi Android pada setiap versinya merupakan nama makanan, terutama makanan penutup. Contohnya adalah Cup Cake, Donut, Eclair, Frozen Yoghurt (Froyo), Gingerbread, Honey Comb, Ice Cream Sandwich (ICS), dan yang terbaru adalah Jelly Bean. Honey Comb merupakan sistem operasi yang dikhususkan untuk tablet, sehingga tidak ada ponsel yang menggunakan sistem operasi ini secara resmi. Setiap peningkatan versi dari versi sebelumnya, Android selalu memiliki fitur baru yang tentunya menggoda para pengguna Android untuk mencoba versi Android terbaru.

Android merupakan Sistem Operasi Mobile Nomor 1 di Dunia

Saat ini Android merupakan sistem operasi nomor 1 di dunia untuk ponsel, setelah sebelumnya dipegang oleh Symbian. Kejadian ini tidak diduga oleh banyak pengamat, terutama ketika Samsung membesut Android sebagai rekan untuk ponselnya. Pada akhir 2011, penjualan produk Samsung untuk seri Android jauh meninggalkan Apple, BlackBerry, dan Nokia. Nokia yang yang menggunakan Symbian, sudah bertahun-tahun menjadi produsen ponsel nomor satu di dunia pun akhirnya harus rela melepaskan tahtanya kepada Samsung dengan Android-nya



BERITA TERBARU TENTANG ANDROID
Sekarang ini lagi ramainya pemberitaan mengenai isu BlackBerry akan segera menerapkan aplikasi BBM di Android pada semua ponsel yang berbasis Android. Tentu hal ini menjadi sebuah kabar yang menggembirakan bagi para pengguna smartphone Android untuk bisa menikmati Blackberry Messanger. Pihak BlackBerry sendiri sudah secara resmi mengkonfirmasikan bahwa aplikasi ini akan segera meluncur pertengahan atau akhir September 2013 ini.
Sebenarnya informasi mengenai kehadiran aplikasi BMM di Android sendri masih menuai pro dan kontra. Meski tidak banyak terdengar, namun beberapa pihak menyayangkan keputusan lepasnya “kekhasan” aplikasi ini. Pihak lain yang setuju tentu saja menyambut gembira atas kehadiran aplikasi BBM ini. Meskipun pengguna Android memiliki banyak pilihan aplikasi chating yang lebih baik, namun kehadiran BMM on Android tentu saja menjadi angin segar bagi para penggunanya.
Jika saja BBM untuk Android dan iPhone resmi dirilis akhir September 2013 tentu akan menimbulkan beberapa dampak kejadian yang akan terjadi. Berikut ini beberapa prediksi dampak akan terjadi jika BBM untuk Android dan iPhone dirilis September 2013 :

Pengguna Android akan Meningkat
Dampak yang pasti akan terjadi jika BBM untuk Android adalah semakin meningkatnya pengguna smartphone akan pindah menggunakan smartphone bersistem operasi Android. Bahkan kemungkinan besar pengguna Blackberry akan cenderung berkurang. Orang tentu saja akan lebih memilih sebuah perangkat yang harganya lebih terjangkau untuk menikmati layanan BBM dibandingkan harus membeli produk smartphone dengan sistem BB10 yang harganya cukup tinggi. Berkat aplikasi Blackberry Messanger untuk Android ini kemungkinan bertambahnya pengguna Android akan lebih meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.

Smartphone BlackBerry Kembali Bangkit
Kebanyakan orang sudah mengetahui bahwa perusahaan yang dulunya bernama RIM ini sedang dilanda krisis finansial. Bahkan rumor yang berkembang, Blackberry menyediakan opsi untuk menjual perusahaan ke pihak lain. Kurang menggeliatnya produk berbasis sistem operasi BB10 membuat perusahaan asal Kanada ini mengalami kerugian.
Untuk menyelematkan perusahaan tentu banyak hal bisa dilakukan, salah satunya adalah akusisi atau merger. Namun BlackBerry bisa saja bangkit tanpa perlu gabung dengan perusahaan lain. Tentu saja yang diperlukan adalah perbaikan manajemen serta mengubah fokus perusahaan. Salah satunya dengan menjadi penyedia layanan. Aplikasi BBM untuk Android bisa menjadi langkah awal layanan antar platform yang dilakukan Blackberry.
Keinginan banyak orang akan kehadiran aplikasi BBM untuk Android bisa menjadi titik tolak bangkitnya perusahaan ini dari masa-masa krisis. Layanan yang sangat populer tentu akan banyak diunduh oleh banyak orang. Dan hal tersebut sangat baik bagi reputasi perusahaan.

Aplikasi BBM Akan Mendominasi
Dengan hadirnya aplikasi BBM untuk Android tentu saja akan mempengaruhi Top Applications on Market. Kemungkinan besar setelah lama nangkring di posisi puncak sebagai aplikasi messanger populer, tampaknya aplikasi WhatsApp perlu waspada terhadap para pesaingnya. Line boleh dikatakan sedang populer dan bisa menjatuhkan popularitas WhatsApp. Namun dua layanan ini sebaiknya perlu lebih waspada karena akan kedatangan aplikasi yang tergolong populer, BBM for Android. Selain populer, BBM menyajikan banyak fitur yang cukup menarik, ada kemungkinan aplikasi ini dapat mendominasi bahkan merajai aplikasi messanger.

SMS Akan Semakin Ditinggalkan
Fitur SMS merupakan fitur dasar yang membuat sebuah ponsel semakin terkenal. Namun kehadiran smartphone membuat layanan pesan singkat ini bisa ditinggalkan pelan-pelan oleh para pengguna smartphone. Dengan kehadiran aplikasi messanger BBM untuk Android secara tidak langsung akan menarik pengguna yang tadinya hanya menggunakan ponsel biasa. Hal itu dikarena aplikasi pesan instan ini tentu lebih seru dbandingkan SMS. Selain itu semakin banyaknya pengguna BBM, maka perlu bersiap pula dalam menghadapi berbagai Broadcast Message yang mungkin sebagian informatif dan sebagian lagi akan terasa mengganggu.
Itulah beberapa dampak yang mungkin bisa terjadi ketika BBM on Android mulai banyak diunduh dari Google Play Store. Semua orang akan mudah terhubung. Namun tentu juga jangan berekspektasi tinggi, mengingat BlackBerry sedang dalam krisis bukan tidak mungkin akan bertambah buruk ketika kualitas BBM untuk Android dan iOS tidak memuaskan para penggunanya.

DAFTAR PUSTAKA

5 komentar:

  1. baguss banget ni.... thanks infonya,,, :)

    BalasHapus
  2. mas review tentang samsung yang layar lengkung dong, pengentahu nih

    BalasHapus
  3. menarik juga ni ,, kunjungi juga website saya www.umarweb.com

    BalasHapus